MELATI

 


MELATI

Kang Khasan


Melati... 

Semerbak harummu

Memantik semangat merapat

Putih bersih kelopakmu

Melambai gerak mendekat


Melati... 

Jangan salahkan mereka yang memetik

Wujudmu yang sungguh terlihat cantik

Sebab hadirmu memang eksotik

Hingga banyak diantara mereka tertarik


Melati... 

Proses wujudmu butuh perjalanan

Dari panas matahari dan guyuran hujan

Namun kau tetap memantapkan diri

Dengan mengikuti takdir ilahi robbi


Melati... 

Usiamu tidak sepadan juangmu

Buru-buru manusia memanfaatkanmu

Atau kau pelan-pelan gugur dan layu

Berserakan yang berakhir dengan geseran sapu


Melati... 

Hidupmu menjalar tak tentu arah

Ikuti alunan sandaran penopang batang

Tanpa itu kuncupmu tak merekah

Dan tubuhmu tak mampu berkembang. 


Melati... 

Teruslah menghias dunia dengan warna

Menebar harum di alam nyata

Agar aku tak jenuh memandangmu

Dengan bau khas yang selalu dirindu. 


Bojonegoro, 4 Maret 2024.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

SURAT UNTUK PU

KHOUL

Pancasila