BPD KASIMAN
PENINGKATAN KAPASITAS BPD KASIMAN Sejumlah peserta yang terdiri dari Ketua dan anggota Badan Permusyawaratan Desa (BPD) dari 9 Desa se Kecamatan Kasiman, hari ini, 22 Nopember 2025 melaksanakan kegiatan Peningkatan Kapasitas di Desa Tulungrejo, Kecamatan Bumiaji, Kota Batu. Di tempat tujuan, peserta disambut oleh oleh Ketua BPD Supriyanto dan Kepala Desa Suliono; Dalam sambutannya, Supriyanto memaparkan beberapa peraturan perundangan terkait BPD, yang tidak hanya berlaku di Kota Batu, tapi berlaku bagi semua BPD se Indonesia "yang berarti kita punya dasar sama, dan kalau Desa Tulungrejo menjadi terbaik Administrasinya se Indonesia, berarti yang hadir di sinipun mempunyai kesempatan sama" tegasnya. Sebelumnya, Moch. Syaechu Nasirudin yang didaulat menjadi koordinator menyampaikan "kehadiran kami benar-benar bertujuan belajar dari keberhasilan Desa ini, belajar dari ketertinggalan dengan niatan bersama membangun Desa kami yang lebih baik" Sementara Suliono sang Ke...